instagram @hijabjamannow_

Pencarian

Senin, 13 November 2017

Pemilihan Warna Hijab


Kulit Putih


Memiliki kulit putih memang membuat seseorang tidak terlalu sulit dalam memilih warna hijab yang akan digunakannya karena pada dasarnya hampir seluruh warna cocok digunakan untuk mereka yang berkulit putih. Namun, tetap ada beberapa warna yang sebaiknya dihindari dan digunakan oleh pemilik kulit putih lho.
 
Warna - warna yang perlu dihindari oleh pemilik kulit putih adalah warna - warna yang cenderung soft dan aman seperti putih, nude, dan warna - warna pastel. Warna - warna dengan tone kalem akan cenderung mati sehingga membuat tampilan wajah menjadi terlihat lebih pucat.

Sebaliknya, pemilik kulit putih sangat dianjurkan menggunakan hijab dengan warna yang cenderung tegas dan gelap agar dapat menonjolkan kecerahan warna kulit nya. Warna - warna tegas yang dimaksud seperti warna hitam, merah maroon, biru tua, ungu. Namun jika tidak menyukai tampilan gelap maka boleh menggunakan warna yang cenderung cerah mencolok seperti kuning, merah, merah muda.


Kuning Langsat



Kulit kuning langsat banyak dimiliki oleh wanita Indonesia. Kulit dengan tone seperti ini sebenarnya cukup netral karena tidak terlalu kusam dan tidak terlalu pucat. Namun dalam pemilihan warna hijab tetap tidak boleh sembarangan supaya tone kulit terjaga untuk tetap 'netral'.

Warna terbaik untuk pemilik kulit kuning langsat adalah warna - warna cerah seperti merah, biru, kuning, dan pink terang. Warna - warna seperti ini akan membuat kulit kuning langsat terlihat lebih cerah dan segar.
Sedangkan warna yang perlu dihindari adalah warna - warna yang memiliki tone keemasan seperti caramel, gold, coklat, dan orange. Kulit kuning langsat memiliki tone kulit cenderung kuning jika menggunakan hijab dengan tone kulit senada akan terkesan 'mati' sehingga kulit justru terlihat lebih kusam.
  
Kulit Sawo Matang


Memiliki kulit sawo matang membuat seseorang harus pandai dalam memilih warna hijab nya agar nantinya tampilan wajah tidak terlihat kusam dan menjadi lebih gelap. Warna yang boleh digunakan oleh pemilik kulit sawo matang antara lain yaitu warna pastel, warna gading, dan warna - warna yang cenderung gelap.
Warna - warna pastel ini dijadikan sebagai alternatif dari penggunaan warna cerah yang memang sangat tidak disarankan untuk pemilik kulit sawo matang. Warna - warna pastel seperti dusty pink, sky blue, lavender, dan lain - lain tetap terlihat terang namun memiliki tone yang cenderung soft sehingga akan membuat kulit terlihat lebih cerah. 

Warna gading biasanya identik dengan warna off white atau putih tulang. Warna ini digunakan sebagai alternatif bagi pemilik kulit sawo matang yang ingin menggunakan hijab berwarna putih, karena pada dasarnya warna putih cerah memang tidak disarankan untuk digunakan karena terlalu kontras dengan tone warna kulit.
Sedangkan warna - warna gelap yang bisa digunakan oleh pemilik kulit sawo matang antara lain navy blue, merah maroon, dark purple, dan hitam. Warna - warna tersebut cenderung netral untuk semua kulit sehingga aman bagi kulit sawo matang. Jangan menggunakan warna gelap yang memiliki tone coklat atau olive karena justru membuat warna kulit terlihat lebih kusam.
  
Kulit Gelap


Pemilik kulit gelap seharusnya tidak boleh merasa minder karena sesungguhnya kulit dengan tone seperti ini akan lebih mudah memilih warna hijab maupun pakaian dibandingkan dengan kulit pada range medium. Sama halnya dengan kulit putih, kulit gelap akan cocok menggunakan hampir seluruh warna.

Warna pertama yang disarankan adalah warna - warna menyala yang cenderung neon seperti hijau stabilo, kuning terang, atau biru elektrik. Warna - warna tersebut akan menciptakan kontras yang cantik dengan wajah sehingga membuat kulit terlihat lebih bersinar dan segar. Namun permasalahannya adalah tidak semua wanita berkulit gelap percaya diri menggunakan warna - warna seperti ini.

Bagi yang tidak berani menggunakan warna - warna neon, warna lain yang juga disarankan adalah warna silver, gold, dan warna - warna pastel. Untuk warna pastel, warna yang paling dianjurkan adalah warna lavender. Warna tersebut akan membuat kulit terlihat lebih cerah. Bahkan seorang desainer berhijab asal Inggris, Basma Kahie, sering terlihat menggunakan hijab berwarna lavender.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar